
Kontingen sepak takraw Indonesia A harus mengakui keunggulan tim Myanmar setelah melewati pertarungan sengit dengan skor 1-2 (15-05, 13-15, 16-17) pada babak final nomor double events. Myanmar maju ke final setelah secara mengejutkan mengalahkan Thailand A pada semifinal di ajang ASEAN University Games 2024 di GOR Pertamina, Universitas Brawjaya, Kamis (4/7/2024).
Laga final yang berlangsung sengit bukan hanya antar pemain namun juga suporter ini sempat diberhentikan wasit untuk memperingatkan pemain Myanmar, Aing Aung, agar tidak mengeluarkan sikap-sikap yang provokatif.
Namun tetap kekalahan harus dirasakan Indonesia setelah beberapa kali smes Myanmar tidak bisa ditangkap dengan baik. Walau kolaborasi Rusdi dan Anwar B sempat berusaha mengembalikan keadaan akhirnya laga berakhir dengan selisih 1 angka.
Kekalahan juga harus dirasakan tim Indonesia B pada perebutan juara tiga di nomor yang sama setelah dipaksa Thailand bermain 3 set (15-17, 17-15, 15-10). Thailand yang sejak babak kedua terlihat selalu unggul pada perolehan nilai membalik keadaan. Mereka memperkuat serangan dengan melakukan pergantian pemain Nattapon Kotehapaksri diganti Jatuporn Taluengjit.
Disampaikan LO Koordinator Sepak Takraw, Daniel Sulthon Zanjabil Esfandiary, setelah pertandingan ini nomor double events, pertandingan dilanjutkan dengan nomor berikutnya yakni beregu. Final akan dilakukan besok. [sitirahma]