Fikes Lakukan Inisasi Kerjasama dengan International Islamic University Malaysia

Program Studi Sarjana Ilmu Gizi melaksanakan inisiasi Kerjasama tridharma dengan International Islamic University Malaysia (IIUM). Kegiatan tersebut bertujuan untuk menjadikan program studi sarjana gizi sebagai pelopor dan pembaharu dalam pengembangan keilmuan terkait pencegahan dan penanganan masalah gizi ganda dengan pendekatan asuhan gizi dan manajemen makanan yang berdaya saing internasional

Salah satu kegiatan yang sudah dilakukan adalah inisiasi Kerjasama di bidang pendidikan yang dilakukan melalui pertemuan secara daring pada 14 September 2022. Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua Departemen Gizi dan para dosen dari FIKES UB dan IIUM. Hasil pertemuan yang dilakukan antara Departemen Gizi FIKES UB dan IIUM sepakat untuk inisiasi Kerjasama terkait student inbound, student outbond dan Nutrition Course dengan mengundang dosen asing sebagai dosen tamu. Kegiatan Nutrition Course ini wajib diikuti oleh mahasiswa program studi sarjana gizi dan terbuka untuk mahasiswa di luar PS maupun mahasiswa asing.

“Selain Kerjasama terkait pendidikan, dengan inisasi kerjasama dalam rangkaian program Dosen Berkarya (DOKAR) sangat membantu Program Studi Sarjana Ilm Gizi FIKES UB untuk menjalin Kerjasama di bidang lain seperti bertukar reviewer untuk jurnal gixi di FIKES UB dan IIUM, serta inisiasi penelitian terkait metabolic syndrome dan artificial intelligence di bidang gizi,”kata Ketua Pelaksana Leny Budhi Harti, S.Gz., M.Si.Med.

Leny berharap melalui kerjasama tersebut dapat meningkatkan Indeks Kinerja Utama (IKU) 6, seperti pertukaran mahasiswa, kerjasama dibidang pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat.

Dalam program, Dokar, Leny dibantu oleh anggotanya yang terdiri dari Dr. Nurul Muslihah, SP., M.Kes; Catur Saptaning Wilujeng, S.Gz., MPH; Olivia Anggraeny, S.Gz., M.Biomed; Eva Putri Arfiani, S.Gz., MPH; dan Annisa Rizky Maulidiana, S.Gz., M.Sc.