Universitas Brawijaya (UB) pada Kamis (28/11/2024) kunjungi PT. Biocare Sejahtera Cikarang dalam rangkaian agenda kunjungan mitra Program Pengembangan Produk (PDP) 2024. Kerjasama yang telah memasuki tahun keempat ini, berfokus pada inovasi dan pengembangan produk di bidang deteksi halal dan keamanan pangan.
Kunjungan tim UB yang terdiri dari Dr. Ir. Joni Kusnadi, MSi; Prof. Dr. Ir. Estri Laras Arumingtyas, M.Sc.St.; Inggang Perwangsa Nuralam, S.E., MBA., Ph.D.; Candra Irwanto, S.Pd.; dan Lutfiani Ainur Nisa, S.TP., ini diterima langsung oleh perwakilan PT. Biocare Sejahtera, yang terdiri dari Iwan, Hilda, Surya Pramono, dan Devi.
Dalam pertemuan tersebut, kedua pihak membahas pengembangan kit deteksi PCR dan kit ekstraksi untuk tahun 2024, serta rencana program pelatihan masyarakat halal kepada 22 laboratorium standar uji halal pada tahun 2025. Selain itu, terdapat komitmen mendirikan laboratorium halal bersama UB dan PT. Biocare Sejahtera di Fakultas Teknologi Pertanian (FTP), Universitas Brawijaya.
Biocare Sejahtera dalam kesempatan tersebut juga menyampaikan rencana pengembangan kit deteksi spesies baru untuk mendukung keamanan pangan, seperti deteksi kandungan daging atau jeroan sapi pada pakan, serta deteksi pemalsuan bakso. Produksi awal kit skala terbatas sebanyak 100-150 unit dijadwalkan berlangsung pada Desember 2024 di fasilitas produksi Biocare yang berlokasi di kawasan industri Cikarang.
Untuk mendukung kelancaran distribusi produk, izin edar sedang diproses, termasuk pengajuan merek Halalcare dengan kepemilikan bersama antara Biocare dan UB. Nama merek dan dokumen kelengkapan lainnya akan dikoordinasikan lebih lanjut dengan Kementerian Kesehatan. Tim UB juga akan memastikan merek Halalcare melalui pengecekan dengan DIKST.
Hasil kunjungan ini menghasilkan beberapa rencana tindak lanjut, antara lain Produksi Kit Skala Terbatas (Tim UB dan Biocare akan melakukan produksi kit deteksi di pabrik Cikarang pada Desember 2024), Kuliah Tamu Daring (direncanakan pelaksanaan kuliah tamu dengan topik implementasi dan pemasaran produk oleh Biocare), Pengurusan Izin Edar dan Merek (diteruskan oleh Biocare dengan pendampingan dari UB), Uji Banding (persiapan uji banding dengan LLT UB untuk mendukung validasi produk) serta Koordinasi dengan BPJPH (memastikan komunikasi dengan Kepala BPJPH yang baru menjabat untuk kelancaran proses uji halal).
Kerjasama strategis ini menunjukkan komitmen UB dan PT. Biocare Sejahtera dalam memberikan solusi inovatif untuk kebutuhan deteksi halal dan keamanan pangan di Indonesia. Dengan semangat kolaborasi, kedua pihak optimis dapat memberikan kontribusi signifikan untuk mendukung masyarakat Indonesia yang lebih aman dan sehat. (andz/ron/humasub)