Pelatihan Systematic Literature Review atau SLR untuk Dosen UB

Kepala Perpustakaan, Dr. Iwan Permadi, SH., M.Hum. memberikan sambutan.

Sebagai kelanjutan dari Pelatihan Penulisan Artikel Scopus untuk Dosen di UB Guest House, Perpustakaan Universitas Brawijaya (UB) melaksanakan Pelatihan Systematic Literature Review (SLR) pada (9/12–12/12/2024) untuk mengoptimalisasi pemanfaatan e-resources dan meningkatkan produktivitas akademik dosen dalam menulis artikel ilmiah terindeks Scopus. Pelatihan diadakan dalam empat batch di Ruang Pertemuan 1 Gedung Perpustakaan UB, Lantai 1, mulai pukul 09.00 WIB hingga selesai. Setiap batch dihadiri rata-rata 50 peserta, memberikan fleksibilitas bagi dosen untuk menyesuaikan jadwal dengan kesibukan mengajar mereka.

Dalam sambutannya, Kepala Perpustakaan UB, Dr. Iwan Permadi, S.H., M.Hum., menegaskan bahwa pelatihan ini merupakan bagian dari program yang diinisiasi oleh Direktorat Administrasi dan Layanan Akademik (DALA) serta Wakil Rektor Bidang Akademik (WR 1). Program ini bertujuan mendukung target UB untuk mencapai 4.000 publikasi terindeks Scopus.

“Pelatihan SLR dan Bibliometric ini bertujuan mengoptimalkan pemanfaatan e-resources yang dilanggan Perpustakaan UB, seperti Science Direct, Springer, dan ProQuest dan lainnya. Kami ingin mendukung para dosen UB dengan menyediakan pelatihan dan fasilitas yang memungkinkan mereka menulis artikel berkualitas tanpa harus melakukan riset tambahan” ujar Dr. Iwan.

Salah satu dosen mengajukan pertanyaan.

Dr. Iwan juga berbagi kisah sukses pribadinya, di mana hasil pelatihan serupa membantunya meraih gelar Profesor. “Dengan teknik yang tepat, kita bisa menghasilkan artikel Q1 dan menghindari deteksi plagiarisme di Turnitin dan iThenticate,” tambahnya.

Selain pelatihan, Perpustakaan UB menyediakan fasilitas tambahan seperti Scholar’s Lounge, Co-Working Space, dan Snack Point untuk mendukung kenyamanan dosen selama menulis dan berkonsultasi.

Materi Pelatihan Systematic Literature Review

Ir. Heri Prayitno sedang memaparkan materi.

Materi utama pelatihan SLR disampaikan oleh Ir. Heri Prayitno, yang menggarisbawahi efisiensi yang ditawarkan teknologi modern, khususnya AI, dalam penulisan artikel SLR.

“Menulis SLR secara manual membutuhkan waktu lama, namun dengan bantuan AI, proses ini dapat diselesaikan hanya dalam dua hari,” kata Ir. Heri saat membuka sesi pelatihan. Dia juga membagi pelatihan ini menjadi dua sesi yaitu penggunaan topik yang disediakan pemateri dan penggunaan topik yang dipilih oleh peserta.

Peserta diajak untuk memulai dengan membuat mindmap menggunakan aplikasi Whimsical. Mindmap ini memberikan gambaran menyeluruh tentang topik yang dibahas, sehingga membantu menghemat waktu dalam eksplorasi literatur. Langkah berikutnya adalah menyusun pertanyaan penelitian, yang dianggap sebagai kunci untuk memahami kedalaman masalah yang diangkat.

Ir. Heri merekomendasikan penggunaan alat berbasis AI seperti Claude untuk membantu menghasilkan pertanyaan penelitian dengan gaya bahasa yang lebih natural. “Kunci sukses adalah bagaimana kita memanfaatkan AI untuk memberikan hasil yang sesuai dengan kebutuhan kita,” tegasnya.

Pelatihan SLR ini tidak hanya mempersiapkan dosen untuk menulis artikel terindeks Scopus, tetapi juga mengoptimalkan e-resources Perpustakaan UB, yang ditargetkan mencapai 2,5 juta unduhan. Dengan dukungan fasilitas modern dan komitmen UB untuk meningkatkan produktivitas akademik, program ini diharapkan menjadi langkah strategis menuju pencapaian target 4.000 publikasi terindeks Scopus. Minggu depan, akan dilanjutkan dengan Pelatihan Bibliometric dengan menghadirkan pemateri Bapak Pitoyo Widhi Atmoko, S.Si., M.Si. pada (16/12 – 19/12/2024). (*/Humas UB)