Mahasiswa FP Ajarkan Nilai Pancasila Dalam Semangat Adiwiyata Pada Siswa SMAN 2 Malang

Sebanyak sepuluh mahasiswa dari program studi Kehutanan, Fakultas Pertanian, Universitas Brawijaya mengajarkan nilai-nilai Pancasila kepada 30 siswa SMAN 2 Malang yang menjadi pengurus Adiwiyata untuk meningkatkan kesadaran pentingnya menjaga lingkungan dan menanamkan nilai-nilai Pancasila dalam program Adiwiyata, serta menguatkan karakter siswa peduli lingkungan dan cinta tanah air.

Kegiatan dalam rangka proyek pengerjaan mata kuliah pancasila dilakukan dengan memberikan penjelasan mengenai keterkaitan antara Pancasila dalam melakukan program peduli lingkungan melalui Adiwiyata. Hal ini menjadi awal yang baik dengan bersifat apresiatif kepada para siswa karena hanya segelintir yang peduli dan bersedia melaksanakannya.

Ocha, seorang siswa mengatakan Adiwiyata di SMA dilakukan dengan merawat tanaman, pemilahan sampah dari kantin, dan pengomposan.

Dalam kegiatan tersebut, mahasiswa memberikan penjelasan Adiwiyata menjadi sarana pendidikan karakter konservasionis diantara kalangan pelajar. Hal tersebut juga sejalan dengan kebijakan Permen LHK Nomor 53 tahun 2019 tentang Gerakan Peduli dan Berbudaya Lingkungan Hidup di Sekolah yang mengubah perilaku warga sekolah agar mencintai dan menghargai lingkungan melalui budaya yang berkelanjutan.

Kegiatan pengajaran dilaksanakan melalui skema pre-test, pemberian materi, post test, serta rekomendasi dari diskusi para siswa.

Pada awalnya hasil pre-test menunjukkan pemahaman siswa mengenai lingkungan hidup dengan Pancasila sebesar 89%, selanjutnya setelah diberikan pemahaman dan penjelasan, para siswa mendapatkan hasil post-test 96%.

Selanjutnya para siswa diberikan ruang untuk diskusi dan menyatakan rekomendasi kegiatan yang mendukung Adiwiyata seperti Festival hijau, Bank sampah, Biopori, Kolaborasi Sispala dan Adiwiyata, Pengolahan limbahan air wudhu, No backpack day, hingga Panel surya ramah lingkungan alternatif listrik.

Hal tersebut memberikan gambaran yang jelas akan kesadaran dan keterlibatan siswa dalam upaya pelestarian lingkungan, serta mampu menunjukkan bahwa mereka tidak hanya memahami teori dan paksaan. Tetapi, mereka mampu merumuskan solusi praktis yang dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Perwakilan mahasiswa, Atiek Kurnia mengatakan proyek mata kuliah Pancasila telah memberikan pengalaman berharga dalam memahami implementasi nilai-nilai Pancasila melalui program Adiwiyata di SMAN 2 Malang.

“Kami belajar bahwa menjaga lingkungan tidak hanya tanggung jawab individu, tetapi juga wujud nyata pengamalan sila-sila Pancasila. Semoga kegiatan ini dapat bermanfaat dan dapat membuka pandangan siswa siswi untuk menciptakan sekolah yang ramah lingkungan dan berkelanjutan”. (*/Humas UB).