Kupas Radikalisme Lewat Seminar Nasional

Radikalisme semakin memperkeruh situasi NKRI dan mendorong situasi yang tidak menguntungkan bagi bangsa Indonesia. Hal ini dipaparkan AKBP Asmoro SH MM, Kasubdit V Kamsus Direktorat Intelkam Polda Jatim tentang materi penyampaiannya di seminar nasional yang dihelat Forkom Pascasarjana FH UB. Asmoro menegaskan pentingnya deradikalisasi untuk melumpuhkan bibit terorisme di Indonesia. Diskusi soal radikalisme ini masuk dalam tema seminar nasional “Peneguhan Kembali Semangat Persatuan dan Kesatuan di Tengah Arus Radikalisme”.