IKA UB Perkuat Jejaring Menuju Generasi Emas 2045

Ikatan Alumni (IKA) Universitas Brawijaya (UB) melaksanakan kegiatan di lantai 3 UB Guest House. Kegiatan yang dilaksanakan adalah Alumni Goes to Campus ” Memperkuat Jejaring Alumni Menuju Generasi Emas 2045″, Kamis (10/8/2023) .

Kegiatan dibuka oleh Rektor UB Prof. Widodo didampingi Wakil Rektor III (WR III) Dr Setiawan Noerdajasakti. Hadir juga beberapa alumni UB, diantaranya Lukman Edy (Menteri Percepatan Daerah Tertinggal 2007-2009), Soelasno Lasmono (Direktur PT. Hunting Energy Asia), Iwan Suprijanto (Dirjen Perumahan PUPR), M Alfin Zaini (Direktur Ops Semen Tonasa) dan Soelchan Arief Efendie (Ketua IKA Alumni Malang Raya). Sis Apik Wijayanto (Direktur Enterprise n Commercial Banking BNI), dan Didik Farkhan (Kepala Kejaksaan Tinggi Banten).

Prof. Widodo menyampaikan saat ini proses pelaksanaaan Wisuda selama setahun sekitar 15 ribu alumni setiap tahun. Perlu adanya berbagai upaya untuk mewadahi berbagai alumni tersebut. UB diberikan tantangan dari pemerinta untuk masuk peringkat 500 dunia.

“UB diberikan tantangan yang tidak mudah untuk masuk peringkat 500 besar dunia. Bantuan tenaga dan fikiran dari alumni UB yang telah berkiprah diberbagai kalangan sangat diperlukan. Sangat banyak aktivitas UB yang diharapkan mendapatkan bantuan dari alumni untuk lebih memacu kualitas UB,” sambut Guru Besar Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) tersebut. (PON/OKY/Humas UB).