Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya (FP UB) berkolaborasi dengan Syngenta menggelar kegiatan seminar dengan tajuk “Impacting Society, Empowering Others “, yang diadakan di Auditorium Brawijaya, Selasa(12/11/2024).
Syngenta merupakan perusahaan multinasional ternama yang bergerak dibidang pertanian dan berkontribusi meningkatkan ketahanan pangan global. Syngenta Indonesia berkantor pusat di Jakarta, mengawasi wilayah komersial seluruh Indonesia, dengan fokus bisnis bidang benih tamanan, perlindungan tanaman, dan pasang rumput dan pertanaman.
Reisa salah satu panitia dari mahasiswa mengatakan acara yang digelar FP ini dihadiri 601 peserta dari mahasiswa UB.
“Secara umum ini merupakan kegitan seminar, selain memperkenalkan Syngenta juga walk in interview and on job training yang dilakukan pada akhir kegiatan. Kegiatan ini salah satunya merupakan program rekruitmen untuk teman-teman yang masih mencari info pekerjaan,” ungkapnya.
Syngenta Goes to Campus Brawijaya University ini menghadirkan beberapa pemateri dari Syngenta yang kebetulan juga merupakan alumni dari Universitas Brawijaya yang menduduki posisi strategis di perusahaan tersebut.
Direktur Syngenta Cristian Bayu Putra yang diketahui merupakan jebolan FP tersebut mengatakan pada Prasetya bahwa sudah banyak alumni-alumni yang ternyata menjadi pimpinan di Syngenta, yang notabene merupakan perusahaan multinasional yang saat ini berada di lima besar perusahaan global dibidang pertanian.
”Ini merupakan bagian program dari perusahaan yang berkolaborasi dengan kampus, kita punya kewajiban untuk memberikan inspirasi kepada adik-adik mahasiswa yang menjelang lulus,yang sudah lulus, ataupun yang masih belajar sebagai mahasiswa, agar mereka punya pandangan kedepan bisa bekerja di dunia pertanian, merupakan gambaran ada berbagai macam profesi tersedia disitu, ada perusahaan-perusahaan besar yang bisa menampung mereka setelah lulus nanti,” kata Bayu Putra.
Wakil Dekan Bidang Akademik Dr. Afifuddin Latif Adiredjo, S.P., M.Sc., sangat mendukung kegiatan ini. Dia mengatakan ini merupakan bagian bentuk dari kolaborasi juga dan bisa menjadi pengembangan informasi bagi teman-teman alumni maupun bagi mahasiswa fresh graduate yang sedang mencari pekerjaan.
“Kegiatan ini merupakan jalinan sinergi antara perusahaan sebagai pelaku industry dengan kampus sebagai penyedia tenaga ahli , sehingga industri mendapatkan manfaat dari lulusan yang berkualitas dan diharapkan kampus juga mendapatkan manfaat dimana seluruh mahasiswa yang dihasikan tersebut mampu terserap industry. Semoga acara ini bisa bermanfaat dan teman-teman mahasiswa bisa mendapatkan kesempatan lebih mudah untuk bisa berkarir kedepanya baik di Syngenta maupun ditempat yang lain,” kata Dr. Afif. (KAN/Humas UB/Humas UB)