FIMIPA Gelar Rangkain Lomba Peringati Dies ke-35

Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) mengadakan serangkaian kegiatan untuk memperingati perayaan Dies Natalis ke-35 agar semakin meningkatkan keakraban dan solidaritas antar sivitas akademika FMIPA.

Ketua pelaksana kegiatan Zulfaidah Penata Gama, S.Si., M.Si., Ph.D menjelaskan untuk memeriahkan dies FMIPA kali ini serangkaian kegiatan yang diadakan bersifat ilmiah dan non ilmiah.

Untuk kegiatan ilmiah ada seminar internasional ICGRC dan ada webinar dari dosen-dosen statistik.

Sedangkan kegiatan non ilmiah ada serangkaian lomba seperti voly, lomba Pingpong, badminton, menyanyi, dan sepakbola yang bisa diikuti seluruh sivitas akademika FMIPA.

“Puncaknya adalah Rapat Senat Terbuka Fakultas yang diadakan pada tanggal 10 Agustus. Kegiatan yang lain adalah Temu Alumni dan Talkshow Ekspo, serta asa jalan sehat pada bulan Agustus yang mengundang pimpinan UB serta kegiatan temu alumni,”katanya.

Zulfaida berharap melalui kegiatan kali ini bisa memotivasi dan meningkatkan semangat baru setelah beberapa tahun belakangan ditempa pandemi COVID-19. (OKY/Humas Ub).