Dalam kurun waktu tiga sampai empat bulan ini, Fakultas Ilmu Budaya (FIB) Universitas Brawijaya (UB) telah melakukan berbagai kegiatan pengabdian masyarakat di Kampung Sanan RW 15 Malang. Kegiatan-kegiatan pengabdian masyarakat tersebut meliputi: pelatihan cara pemasaran secara online dan pelatihan jurnalistik untuk bekal promosi potensi wisata Kampung Sanan, pembelajaran bahasa Inggris dan bahasa Jepang untuk menyambut wisatawan asing, pemetaan wisata Kampung Sanan, pembuatan mural pada dinding-dinding di sepanjang Kampung Sanan, pembuatan icon Kampung Sanan, dan penyerahan tanaman hidroponik untuk warga kampung agar lebih menyejukkan Kampung Sanan. Semua kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan infrastruktur Kampung Sanan agar lebih menarik wisatawan dan pengunjung mengingat Kampung Sanan merupakan tempat produksi tempe dan keripik tempe khas Kota Malang.