SIARAN PERS
21 Maret 2022
Nomor 038/III/2022
Sabtu (19/3/2022), Majelis Wali Amanat Universitas Brawijaya menyelenggarakan Sosialisasi Peraturan MWA No. 2/2022 tentang Pemilihan, Pengangkatan, Pelantikan dan Pemberhentian Rektor. Sosialisasi yang dilaksanakan di Gedung Samantha Krida UB ini dihadiri Ketua, Anggota MWA dan Senat Universitas Brawijaya.
Sosialiasi ini akan dibuka dengan Sambutan Ketua MWA dan dilanjutkan perkenalan anggota MWA. Sesi berikutnya yakni penyampaian intisari Peraturan MWA No 2/2022 dan timeline Pemilihan Rektor UB.
Acara akan ditutup dengan penyerahan secara simbolik peraturan tersebut dari MWA kepada Senat UB.
Dari 17 anggota MWA, dua orang diantaranya saat ini sedang menjabat menteri yaitu Prof. Dr. Mohammad Mahfud MD, S.H., S.U., M.I.P. Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan dan Prof. Dr. Muhadjir Effendy, M.A.P. Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan.
Sosialisasi ini diikuti secara luring oleh anggota MWA dan SAU (Senat Akademik Universitas). Serta diikuti secara daring oleh Dewan Profesor, Dosen, Tenaga Kependidikan, Dosen dan Mahasiswa. (Aik/Humas UB)
Contact Person:
Kotok Gurito, S.E.
Kepala Humas UB
0815-5551-110
Website : prasetya.ub.ac.id
Instagram : @univ.brawijaya
Twitter : @UB_Official
Facebook : @Universitas.Brawijaya.Official