Sidang Pleno AFEBI XX: Forum Dekan dan Sharing Session bersama LAMEMBA

Sorry, this entry is only available in Indonesia.

Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya (FEB UB) menjadi tuan rumah dalam penyelenggaraan Sidang Pleno AFEBI XX Tahun 2023 di Hotel Grand Mercure dan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Brawijaya Malang.

Sidang Pleno ini mengangkat tema yaitu “Quick Wins Transformasi Ekonomi: Manivestasi Visi Ekonomi Indonesia Emas” dan diselenggarakan pada (5/7-7/7/2023).

Pembukaan acara dimulai dengan Forum Dekan dan Sharing Session bersama Lembaga Akreditasi Mandiri Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi (LAMEMBA).

Kesempatan ini dibuka oleh Ketua Dewan Pengurus Nasional AFEBI yaitu Prof. Dr. Abdul Rahman Kadir, M.Si., CIPM, CWM, CRA., CRP.

Perwakilan dari LAMEMBA dihadiri oleh para dewan eksekutif yaitu Prof. Eddy R. Rasyid, PhD., CA, Prof. Christantius Dwiatmadja, Ph.D., Dr. Ahyar Yuniawan dan Prof. Dr. Ria Mardiana Yusuf.

Forum Dekan dan sharing session ini diharapkan dapat memaksimalkan alur penyampaian informasi dari LAMEMBA kepada para anggota AFEBI yang merupakan salah satu stakeholder utama.

Para dewan eksekutif LAMEMBA memaparkan beberapa informasi terkait dengan progres LAMEMBA, alur akreditasi, dan update pengembangan yang kedepannya akan dilakukan oleh LAMEMBA.

Selain itu, para peserta yang merupakan dekan-dekan dari berbagai universitas di Indonesia dengan antusias mengikuti dan mengajukan beberapa pertanyaan dan masukan untuk LAMEMBA kedepannya.

Harapannya adalah proses akreditasi yang dilakukan LAMEMBA pada berbagai program studi ini dapat berjalan dengan lebih baik lagi dan permasalah-permasalahan teknis yang seringkali bermunculan dapat teratasi dengan baik.