Tindakan operasi sectio caesarea (SC) saat ini menjadi trend dan semakin meningkat setiap tahunnya. Menurut WHO angka persalinan dengan sectio caesarea sekitar 10-15% dari semua proses persalinan. Berdasarkan penelitian ditemukan 60 negara menggunakan metode sectio caesarea secara berlebihan. Sehingga dapat disimpulkan tindakan operasi sectio caesarea ini dalam beberapa kasus medis sering kali diabaikan. Apabila dibandingkan dengan persalinan normal, operasi sectio caesarea dapat menimbulkan komplikasi bagi ibu maupun bayinya.
Salah satu komplikasi yang muncul akibat tindakan SC yaitu penurunan fungsi saraf gastrointestinal pada kolon. Selain itu, karena terganggunya sistem gastrointestinal ini dapat membuat asupan intake oral menjadi tertunda dan menimbulkan beberapa masalah mulut seperti mulut terasa kering dan timbul bau mulut. Sebenarnya, dalam mengatasi hal tersebut diperlukan mobilisasi dini setelah post SC 6 jam. Namun, ibu dengan post SC sering kesulitan dalam melakukan mobilisasi dini karena beberapa alasan, seperti nyeri pada bagian perut dan takut terjadi robekan pada jahitan.
Berdasarkan permasalahan tersebut, 5 mahasiswa UB yang terdiri atas Maulidatul Azizah, Sulistiowati, Dinda P.P.P Maahury, Nur Abidatul F, dan Dian Kurniati membuat READYDENT-MOM: Permen Karet Daun Sirih Siap Mempercepat Pemulihan & Mencegah Masalah Mulut Pada Ibu Post Sectio Caesarea yang dibimbing oleh Ns. Akhiyan Hadi Susanto, S.Kep., M.Biomed yang telah berhasil mendapatkan pendanaan pada Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) 2021 di bidang Kewirausahaan.
Menurut Ns. Akhiyan, Readydent mengambil manfaat dari ekstrak daun sirih. “Daun sirih memiliki manfaat anti bakteri dan anti plak, sehingga dapat membantu mengurangi masalah pada mulut, sehingga ibu baru menjadi lebih nyaman beraktivitas”, jelasnya. Tidak hanya itu, permen karet ini juga dapat ditemukan pada beberapa platform situs jual beli seperti Shopee : Readydent Mom Official Store, Tokopedia : Readydent Mom-Official. Informasi lebih lengkap dapat diakses pada akun Instagram @readydentmom, Tiktok : @readydentmomofficial2021 (akhiyan/VQ)