Departemen Farmasi Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya (FK UB) mengadakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat berjudul Penyuluhan Keamanan Makanan dan Bahan Tambahan Makanan di SMP Islam Bani Hasyim dan SMPN 2 Singosari Kabupaten Malang beberapa waktu lalu. Tujuan dari kegiatan ini untuk membentuk kader keamanan makanan bagi siswa SMP, penyuluhan keamanan makanan dan bahan tambahan makanan pada siswa-siswi SMP Kecamatan Singosari Kabupaten Malang.
Ketua panitia apt. Bachtiar Rifai Pratita Ihsan, S. Farm., M. Farm. memberikan materi pertama mengenai keamanan makanan dengan menggunakan media leaflet maupun poster.
Materi ini berkaitan dengan lima kunci keamanan makanan rekomendasi BPOM antaralain kenali pangan aman, beli pangan yang aman, bacalah label dengan teliti, jagalah kebersihan, catat dan laporkan.
Pemateri kedua apt. Luthfi Ahmad Muchlashi, S. Farm., M. Farm. memberikan materi kedua mengenai bahan tambahan makanan yang diperbolehkan dan bahan tambahan makanan yang tidak diperbolehkan untuk dikonsumsi.
“Terdapat pengawet dan pewarna buatan yang diperbolehkan namun juga terdapat jenis pengawet
seperti formalin, pewarna berbahaya seperti rhodamin dan methanil yellow yang masih disalahgunakan di makanan,” kata apt. Luthfil Ahmad.
Kegiatan pertama dilaksanakan untuk mengetahui tingkat pemahaman kader keamanan makanan. Hasil evaluasi dilakukan dengan peserta mengisi pretest sebelum penyuluhan dan mengisi posttest setelah penyuluhan. Setelah penyuluhan diadakan sesi tanya jawab antara pemateri dengan peserta. Siswa-Siswi SMP Islam Bani hasyim dan SMPN 2 Singosari antusias bertanya dan menjawab quiz yang diberikan pemateri.
Pada Sesi Selanjutnya, para kader keamanan makanan siswa SMP Islam Bani hasyim dan SMPN 2 Singosari melakukan penyuluhan kepada siswa teman dikelasnya didampingi tim Pengabdian Kepada Masyarakat Departemen Farmasi FKUB dan para guru walikelas 8.
Kepala sekolah SMPN 2 Singosari Bambang Dwi Yudo Leksono, S.Pd. dan SMP Islam Bani hasyim Bapak Faujan, S.Pd. mendukung penuh kegiatan untuk menambah wawasan dan pengetahuan siswa SMPN 2 Singosari.
Waka Kurikulum SMPN 2 Singosari Kristanti Inawati, S.Pd. dan waka kurikulum SMP Islam Bani Hasyim Linata Rahma Andrini, M.Pd berharap kegiatan pengabdian kepada masyarakat Departemen Farmasi FKUB bisa dilaksanakan rutin tiap tahun. (*/OKY/Humas UB)