Category Archives: Penelitian

penelitian sivitas UB

Dalam menghadapi COVID-19, Mahasiswa UB Ciptakan Alerta Untuk Fortifikasi Pangan

Malang terkenal dengan produksi apel yang didominasi Apel Manalagi. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik Kabupaten Malang, jumlah apel tahun 2019 mencapai 140.617.300 kg. Pada umumnya, apel hanya dikonsumsi langsung atau diolah menjadi keripik apel, sementara industri keripik apel menghasil 2 ton kulit apel dan bonggolnya per hari dan hanya terbuang sia-sia sehingga mencemari lingkungan atau […]

Diseminasi Riset Kerja Sama: Sinergi Pembangunan Riset yang Kontributif dan Berdaya Saing

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Brawijaya (LPPM-UB) mengadakan kegiatan Diseminasi Hasil Riset Kerjasama secara daring, Kamis (15/10). Dengan mengangkat tema Sinergi Pembangunan Riset yang Kontributif dan Berdaya Saing, kegiatan ini diselenggarakan untuk meningkatkan kontribusi hasil penelitian kerja sama yang terjalin. webinar diikuti oleh puluhan peserta dari kalangan sivitas akademika UB dan mitra kerja sama […]

Alang-Alang Bisa Obati Ulkus Traumatikus

Tanaman alang-alang sudah memiliki nama dalam dunia kesehatan. Namun, keberadaan tanaman alang-alang tidak sebanding dengan kegunaannya dalam bidang kesehatan. Sehingga, tanaman ini sering dibuang begitu saja. Selain itu, belum ada penelitian terdahulu yang menjadikan alang-alang sebagai obat alternatif dalam penyembuhan ulkus traumatikus. Tiga mahasiswi Fakultas Kedokteran Gigi, Universitas Brawijaya memiliki gagasan untuk memanfaatkan alang-alang sebagai […]

Mahasiswa Teknik Temukan Bahan Alternatif Penyembuh Luka

Lima Mahasiswa Teknik Kimia (Tekim) Universitas Brawijaya (UB); Chindy Wulandari, Lyla Liilia Fitria Hikma, Aulia Azzahra, Hira Listya Pinastika, dan Kharisma Ghanyysyafira dengan bimbingan Supriyono, S.T., M.T. menemukan alternatif penyembuhan luka. Umumnya bahan yang digunakan sebagai penyembuhan luka pada kulit adalah scaffold tissue. Namun, scaffold tissue biasanya terbuat dari hidroksiapatit (HA) sintetik yang memiliki sifat mekanik sangat rendah dibanding […]

Teliti Algae, FPIK UB Kolaborasi dengan University of Szczecin, Poland

Alga merupakan salah satu sumber daya alam yang memiliki banyak potensi, mulai dari memperbaiki ekosistem dengan mereduksi karbondioksida, sebagai obat-obatan untuk kesehatan manusia, pupuk dan pakan ternak, hingga perannya sebagai sumber daya energi terbarukan, seperti biofuel atau biodiesel. Oleh karena itu Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Brawijaya (FPIK-UB) bekerja sama dengan University of Szczecin, […]

Tiga Mahasiswa UB Cegah Kepunahan Bahasa Lembak

Tiga mahasiswa Universitas Brawijaya meneliti mengenai Enkulturasi Bahasa Lembak dalam Perspektif Etnografi Komunikasi guna Mendukung Program SDGs 2030, tujuannya untuk menyelamatkan bahasa itu dari kepunahan. Tiga mahasiswa itu terdiri dari Jamilatun Faidah (FMIPA/2018), Engga Widinata (FMIPA/2018) dan Fauzi Setyawan Pratama (FISIP/2017). “Kita sebagai generasi muda penerus bangsa, penting untuk mempelajari dan melestarikan bahasa daerah karena […]

Mahasiswa UB Gagas Mesin Pengering Bunga Telang

                      Bunga telang merupakan salah satu jenis bunga yang dapat dimakan (edible flower) yang saat ini banyak dicari oleh masyarakat karena nutrisinya. Kandungan Bunga telang yang bermanfaat bagi kesehatan adalah antosianin yang merupakan antioksidan, zat ini dapat meningkatkan ketahanan tubuh terhadap berbagai jenis penyakit. Pada umumnya bunga […]

Antisipasi Gagal Panen Akibat Hawar Malai Padi di Masa Pandemi

Tiga mahasiswa Jurusan Hama dan Penyakit Tumbuhan, Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya Malang (FP UB) melalui kajian artikel ilmiah menemukan solusi mengatasi permasalahan petani dalam menghadapi penyakit hawar malai pada padi. Tiga mahasiswa tersebut adalah Dyah Ayu Agustin, Elly Qurrotu Ayun, dan Tia Indi Marsya. Hal yang melatar belakangi solusi tersebut yaitu ketahanan pangan terutama tanaman […]

Atasi Penyakit Surra pada Sapi dengan Lumut Kerak

Peternak sapi di Indonesia umumnya masih menggunakan sistem pemeliharaan yang tradisional. Termasuk dalam penerapan manajemen kandang yang buruk dan kurang memperhatikan kebersihannya. Padahal kandang kotor dapat mengundang lalat sebagai sumber penyakit. Ada jenis lalat yang berbahaya bagi ternak yaitu lalat pengisap darah, yang bertahan hidup mengisap darah dari inangnya. Pada beberapa kasus kronis hama ini […]

Fillet, Filter Limbah Dan Pendeteksi Mutu Air Berbasis Teknologi 4.0

Tiga orang mahasiswa Universitas Brawijaya (UB) Bucika Hasanah Putri, Ihda Zulvia Nur Mawaddah dari Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, dan Figo Ramadhan Hendri (Filkom) membuat desain inovasi alat penyaring limbah dan pendeteksi mutu air berbasis teknologi 4.0 atau Fillet. Bucika mengatakan Fillet digunakan untuk menyaring air limbah pada budidaya udang sehingga air limbah yang pada […]

Advanced Search

Arsip