Tim delegasi dari Fakultas Peternakan Universitas Brawijaya (FAPET UB) berhasil meraih juara 2 dalam ajang Lomba Karya Tulis Ilmiah dan Esai PRISMA 12 yang diselenggarakan oleh Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya. Lomba yang berlangsung pada (13/9-15/9/2024)ini menjadi wadah bagi mahasiswa untuk menyampaikan ide-ide kreatif dan inovatif dalam berbagai sub-tema, salah satunya Teknologi dan Revolusi Digital Ekonomi. […]
Nayla Octaviani, mahasiswi Program Studi Kehutanan Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya, terpilih sebagai salah satu delegasi dalam Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kebangsaan XII tahun 2024. Kegiatan yang berlangsung dari 29 Juli hingga 25 Agustus ini diselenggarakan oleh Universitas Pattimura Ambon dan melibatkan ratusan mahasiswa dari berbagai universitas di Indonesia. Mereka berkumpul untuk berkontribusi dalam pengembangan masyarakat […]
KKN Kebangsaan XII menjadi salah satu program bertaraf nasional yang melibatkan berbagai universitas di Indonesia. Pada tahun ini, Universitas Pattimura, Maluku, didaulat menjadi tuan rumah kegiatan tersebut, dengan slogan Memperkokoh Nilai – Nilai Kebangsaan dalam Mewujudkan Desa Mandiri di Daerah Kepulauan. Dalam pelaksanaannya, Universitas Brawijaya mengirimkan empat delegasi, salah satunya adalah Salma Rasheeda, mahasiswa Fakultas […]
Pada hari kedua rangkaian Short Course “Taking Perspective” 2024, Selasa (10/09/2024), Fakultas Hukum Universitas Brawijaya (FH UB), Universitas Negeri Jakarta (UNJ), dan Leipzig University melakukan kunjungan ke beberapa lokasi penting di Jakarta. Kunjungan tersebut meliputi Masjid Istiqlal, Gereja Katedral, Kantor MPR dan DPR RI, serta Majelis Ulama Indonesia (MUI), dengan tujuan memperluas wawasan peserta terkait […]
Pada awal Agustus lalu, Subdirektorat Layanan Disabilitas Universitas Brawijaya membuka pendaftaran relawan baru. Relawan yang bertugas sebagai peer-support untuk mahasiswa difabel ini dilatih disability awareness, Minggu (8/9/2024), lalu di Ruang Koridor Rektorat Universitas Brawijaya. Sebanyak 150 lebih mahasiswa mengikuti pelatihan tersebut sebagai bekal awal mereka terjun mendampingi mahasiswa difabel mengikuti kegiatan akademik. Dengan peran demikian, […]
Rangkaian kedua dari Program Short Course “Taking Perspective” 2024 dilaksanakan di Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Jakarta (UNJ) pada 9-12 September 2024, setelah sebelumnya berlangsung di Leipzig University, Jerman. Pada Senin (09/09/2024), delegasi Fakultas Hukum Universitas Brawijaya (UB) yang terdiri dari dosen Muhammad Dahlan, S.H., M.H., Mohammad Hamidi Masykur, S.H., M.Kn., dan Ranitya Ganindha, S.H., […]
Ramiyzah Adhra, mahasiswi Fakultas Hukum Universitas Brawijaya angkatan 2021, baru saja menyelesaikan program magang mandirinya selama satu bulan di Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Kuala Lumpur, Malaysia. Pengalaman magangnya yang luar biasa ini membawanya mendapatkan undangan istimewa pada Februari 2024 untuk bergabung dalam Rapat Koordinasi Tim Perancangan Peraturan Menteri (Permen) di Kementerian Hukum dan […]
Program Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kebangsaan, sebuah inisiatif dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), memberikan peluang kepada mahasiswa untuk berkontribusi dalam pengabdian kepada masyarakat. Program ini memungkinkan mahasiswa untuk mengonversi kegiatan pengabdian yang dilakukan selama KKN menjadi Satuan Kredit Semester (SKS), seperti yang dilakukan pada KKN reguler di universitas. Tahun 2024, KKN […]
Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM), yang diinisiasi oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), menjadi wadah bagi mahasiswa untuk belajar sekaligus memperkuat persatuan dalam keberagaman di berbagai perguruan tinggi di Indonesia. Salah satu peserta PMM Batch 4 dari Universitas Brawijaya (UB) adalah Amelia Salsa Zulaiha, mahasiswa Fakultas Hukum angkatan 2021 asal Daerah […]
Universitas Brawijaya (UB) kembali menggelar rangkaian kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) Tahun Ajar 2024/2025 dengan menyelenggarakan Open House (OH) pada Sabtu dan Minggu, 24 – 25 Agustus 2024. Acara yang berlangsung di Lapangan Rektorat ini menjadi sorotan utama bagi mahasiswa baru dalam mencari kegiatan yang dapat mengembangkan passion selama berkuliah. Selain itu, […]